Bagi Anda yang senang berselancar di dunia maya mungkin sudah tak asing lagi dengan apa itu SSL. SSL yang merupakan kepanjangan dari Secure Sockets Layer memiliki dapat diartikan suatu teknologi yang digunakan untuk menghasilkan koneksi antara website dan browser dengan lebih aman yang dipakai pada hampir seluruh transaksi di internet.
Jika kita lihat dari pengertiannya sekilas, dapat disimpulkan bahwa penggunaan SSL bagi sebuah situs web memiliki fungsi yang sangat penting yang berguna demi menjaga keamanan bertransaksi di internet. Dalam tulisan kali ini, kami akan membahas mengenai pentingnya fungsi SSL untuk sebuah website dan alasan mengapa Anda harus memasangnya di situs web yang Anda miliki.
Apa itu SSL?
Seperti yang sudah kami jelaskan secara singkat melalui tulisan di atas mengenai apa itu SSL atau Secure Socket Layer? Jadi SSL merupakan bagian terpenting setiap website harus memilikinya. Dengan terpasangnya SSL di sebuah website, akan memungkinkan aktivitas transfer data di dalam website menjadi terjaga privasinya sehingga lebih aman. Google Chrome sangat menganjurkan penggunaan SSL pada sebuah website, hal ini bisa dilihat dari munculnya peringatan Not Secure terhadap website yang tidak menggunakan SSL.
Alasan Mengapa Pentingnya Menggunakan SSL untuk Website
Berdasarkan apa yang sudah kami sampaikan di atas tadi bisa disimpulkan secara sederhana, bahwa penggunaan SSL pada website sangat dibutuhkan untuk memberikan keamanan terhadap suatu website dari berbagai ancaman keamanan siber. Ternyata hanya itu saja, ada beberapa alasan mengapa Anda harus menggunakan SSL sebelum memutuskan untuk membeli SSL Indonesia murah. Berikut ini adalah beberapa alasannya.
Meningkatkan Kredibilitas Sebuah Website
Seperti yang sudah kami jelaskan di atas tadi di banyak browser, website yang tidak memasang SSL akan muncul notifikasi not secure, sedangkan website yang menggunakan SSL akan memunculkan notifikasi secure.
Hadirnya peringatan atau notifikasi ini memberikan manfaat kepada pemilik website untuk meningkatkan kredibilitas terhadap website-nya di mata visitor. Dengan hadirnya peringatan atau notifikasi ini, visitor website menjadi percaya dan tidak ragu untuk mengakses website kita, ini tentunya sangat bermanfaat bagi Anda yang mengelola website bisnis. Tak hanya memasang SSL, pentingnya email hosting juga membantu meningkatkan kredibilitas bisnis Anda.